Bupati Jadi Pembina Upacara di SDN Sungai Cabang Barat

SUKAMARA – Untuk kesekian kalinya, Bupati Sukamara, Masduki menjadi pembina upacara bendera di sekolah-sekolah. Kali ini Masduki menjadi pembina upacara bendera di SDN 1 Sungai Cabang Barat Kecamatan Pantai Lunci pada Senin 11 Agustus 2025.
“Tadi banyak yang kami sampaikan kepada anak-anak kita untuk lebih giat lagi belajar, menggapai cita-citanya,” kata Masduki usai memimpin upacara bendera.
Masduki menjelaskan bahwa pelaksanaan upacara bendera yang dilakukan setiap hari senin, hendaknya jangan kita jadikan sebatas acara seremonial belaka. Akan tetapi jadikan sebagai sebuah wahana pembelajaran dan latihan bagaimana kita dapat menjalankan hidup keseharian yang lebih baik dengan tertib dan taat aturan.
“Saya ingatkan kepada seluruh siswa untuk dapat memotivasi diri agar lebih baik lagi dalam mengikuti kegiatan belajar mengajar dari tahun-tahun sebelumnya,” ucap Masduki.
“Karena anak-anakku sekalian kelak akan menjadi penerus bangsa, maka tingkatkanlah potensi diri serta tumbuhkan rasa nasionalisme didalam hati.
pesan saya adalah tinggikan mimpimu, cita-citamu, lalu kerja keraslah, berdoa dengan kesungguhan lalu targetkan pada dirimu bukan hanya berusaha untuk meraih cita-citamu, tapi kalian harus bisa melampaui cita- citamu itU,” jelas Masduki.
Bupati Sukamara mengungkapkan Kabupaten Sukamara, dengan segala potensi dan tantangannya, terus berupaya untuk mencapai kemajuan dan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat. Pembangunan infrastruktur, peningkatan kualitas pendidikan dan kesehatan, serta pemberdayaan ekonomi masyarakat menjadi fokus utama Pemerintah Daerah.
“Keberhasilan pembangunan tidak hanya bergantung pada upaya pemerintah semata. Peran serta aktif seluruh masyarakat sangat dibutuhkan. oleh karena itu, saya mengajak seluruh masyarakat kabupaten sukamara untuk bersama-sama membangun daerah kita tercinta ini. saya telah berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan di kabupaten sukamara tercinta ini,” tukasnya. (akh/isuindonesia)